3 Analisa Pengamat Saat Jokowi Janji Gas Pol Menangkan PSI di 2029, Momen Uji Kesaktian Politik

Pengamat politik Adi Prayitno memberikan tiga analisa terkait klaim PSI bahwa Jokowi akan turun gunung memenangkan partai tersebut pada Pemilu 2029.

Tribunnews.com/TribunSolo
JOKOWI TURUN GUNUNG - Pengamat politik Adi Prayitno memberikan tiga analisa terkait klaim PSI bahwa Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) akan turun gunung memenangkan partai tersebut pada Pemilu 2029. 

Tetapi, kata Adi, banyak kader menilai justru PDIP yang mengantarkan Jokowi menjadi wali kota, gubernur bahkan presiden dua periode berturut-turut.

"JJadi klaim-klaim politik semacam ini tentu nantinya kalau betul Jokowi turun gunung memenangkan pertarungan politik bagi PSI di 2029 ini adalah momen yang paling banyak ditunggu untuk menguji sejauh mana sebenarnya kesaktian politik Jokowi," kata Adi.

Pasalnya, PSI telah berulang kali ikut pemilu tapi tidak pernah memenangkan pertarungan politik. 

"Tentu publik akan melihat apa-apa betul bahwa kesaktian Jokowi itu akan menular terutama untuk mengantarkan PSI lolos ke parlemen," imbuhnya.

Selain itu, kata Adi, hal tersebut sebagai uji coba apakah Jokowi masih sakti setelah tidak lagi menjadi presiden dan kader PDIP.

Ketiga, Adi mempertanyakan alasan PSI menjadikan Jokowi sebagai kiblat politik. 

Ia menduga hal tersebut bukan karena Jokowi merupakan ayah Kaesang Pangarep yang berstatus Ketua Umum PSI.

Adi mengatakan PSI melihat Jokowi sebagai magnet politik karena pengalaman dan sosok yang sederhana.

"Bagi Ahmad Ali dan PSI, Jokowi ini mungkin memiliki karir politik yang nyaris tidak pernah dimiliki oleh mantan-mantan presiden terdahulu, Walikota Solo, kemudian Gubernur Jakarta, dan menjadi Presiden Republik Indonesia," kata Adi.

"Jadi inilah yang kemudian membuat kenapa Jokowi pada akhirnya menjadi trend setter sekaligus menjadi brand ambasador semacam satu-satunya magnet yang dikapitalisasi oleh PSI untuk bagaimana mengangkat kekuatan politik partai ini," sambung Adi.

Adi mengatakan kekuatan politik Jokowi yakni kesederhanaan. Ia mencontohkan gaya Jokowi yang hampir setiap saat selalu mengunjungi dari satu tempat ke tempat yang lain, bertemu dengan masyarakat.

PSI, kata Adi, akan mereplika dan menduplikasi apa yang pernah dilakukan oleh Jokowi

"Ya, adalah kerja politik yang langsung menyentuh persoalan-persoalan yang dihadapi oleh masyarakat, belusukan, bertemu dengan masyarakat dan kemudian berinteraksi satu sama yang lainnya," katanya.

Jokowi Turun Langsung Demi PSI

Di sisi lain, Ketua Harian PSI Ahmad Ali menyampaikan, Jokowi bahkan siap turun langsung ke daerah demi PSI. 

"Jadi gini, dari beberapa kali diskusi saya, Pak Jokowi menyampaikan kepada saya, kemarin beliau berpesan untuk menyemangati saya, bahwa beliau akan bersungguh-sungguh. Nanti akan turun langsung, seturun-turunnya ke daerah, untuk membantu perjuangan pemenangan PSI," ujar Ali saat ditemui di Bandung, Jawa Barat, Jumat (14/11/2025) malam. 

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved